Ulasan Lengkap Penyakit Asam Urat



Pernahkah secara tiba - tiba anda merasakan sakit yang luar biasa dimana rasa sakit tersebut muncul di persendian, terutama pada sendi jempol kaki yang dibarengi dengan bengkak ?? Bila pernah, itu tandanya anda sudah terkena penyakit asam urat atau yang lebih dikenal dengan istilah gout. Ini merupakan jenis penyakit peradangan sendi yang dikarenakan pengkristalan natrium urat pada persendian.

Pada umumnya gejala asam urat adalah rasa sakit yang tiba - tiba saja muncul dan akan anda rasakan kira - kira tiga hingga sepuluh hari dan pada hari terakhir biasanya anda akan merasakan rasa sakit yang luar biasa selama sehari penuh.

Setelah sepuluh hari biasanya rasa sakit serta pembengkakan itu akan hilang namun bukan berarti anda sudah terlepas dari asam urat, bisa saja sewaktu - waktu asam urat akan terjadi lagi dan mau tidak mau anda harus merasakan rasa sakit yang luar biasa sakitnya.

Penyebab Penyakit Asam Urat

Salah satu penyebab penyakit asam urat yaitu terlalu tingginya kadar asam urat di dalam tubuh manusia. Asam urat sendiri adalah zat yang tidak terpakai dan terbentuk dari pemecahan zat purin yang terdapat pada sel tubuh manusia. Setiap harinya ginjal bertugas untuk membuang asam urat, namun jika jumlah asam urat yang dibuang oleh ginjal terlalu sedikit, maka sisanya akan menumpuk persendian dan lama - kelamaan akan menjadi kristal.

Kristal - kristal yang menumpuk didalam tubuh nantinya akaan keluar dari tulang rawan serta menciptakan lapisan yang sangat lembut pada sendi, lapisan tersebut bernama sinovum. Proses tersebutlah yang menjadikan anda merasakan rasa sakit bila sedang terkena asam urat.

Hingga pada akhirnya kristal yang telah menumpuk tersebut akan berbentuk gumpalan yang sangat keras dan disebut dengan tofi. Efek samping dari tofi adalah kerusakan pada tulang rawan sendi serta tulang - tulang yang ada disekitarnya. Jika hal ini tidak segera ditangani, bukan tidak mungkin akan menyebabkan kerusakan sendi secara permanen.

Sekian ulasan saya mengenai asam urat, lain waktu akan saya ulas gejala asam urat, pengobatan dan menghindari asam urat. Bila dirasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa untuk share di media sosial. Terimakasih.


Info Penting :

Obat asam urat terbaik : Obat Asam Urat Alkaromah
























SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment

0 komentar:

Posting Komentar